Wujudkan Ketahanan Pangan Sinergi Polri Dan Santri, Polres Trenggalek Kolaborasi dengan Ponpes Hidayatulloh
Trenggalek – Dalam rangka mendukung ketahanan dan swasembada pangan, Polres Trenggalek menggandeng Ponpes Hidayatulloh di Desa Jombok, Kecamatan Pule, Kabupaten Trenggalek.
Kapolres Trenggalek AKBP Ridwan Maliki, S.H., S.I.K., M.I.K., melalui Wakapolres Kompol Herlinarto, SE. M.M., saat menghadiri penanaman jagung serentak bersama santri seluruh Jatim di lahan pekarangan Ponpes Hidayatulloh yang disiarkan melalui sambungan virtual bersama Mabes Polri dan Polda Jatim pada Rabu, (6/8) Menuturkan, budi daya pengerjaan mulai dari penanaman, perawatan hingga masa panen jagung di lahan Ponpes Hidayatulloh nanti dikerjakan oleh para santri bersama anggota Polri.
Dan di harapkan bisa menghasilkan 5-10 ton panen jagung sehingga bisa dimanfaatkan untuk mencukupi kebutuhan jagung di tingkat lokal serta turut menggerakkan roda ekonomi masyarakat setempat. Turut hadir Sekda Kabupaten Trenggalek, Ketua PCNU Pengasuh Ponpes Hidayatullah Gus Yusuful Khamdani, kepala OPD terkait, PJU Polres Trenggalek, serta sejumlah tokoh masyarakat kecamatan Pule.
Sumber : Humas Polres Trenggalek




